Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wp-pagenavi domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/html/akreditasi.org/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the loginizer domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/html/akreditasi.org/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the schema-and-structured-data-for-wp domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/html/akreditasi.org/wp-includes/functions.php on line 6114
Sistem Drainase Yang Benar - Akreditasi.org

Sistem Drainase Yang Benar

Sistem Drainase

Sistem Drainase- Drainase adalah pembuangan massa air baik secara alami maupun buatan dari permukaan atau bawah permukaan dari suatu tempat. 

Di bidang teknik sipil, drainase dibatasi sebagai serangkaian bangunan air yang berfungsi untuk mengurangi atau membuang kelebihan air dari suatu kawasan agar tidak tergenang. 

Dari pengertian tersebut, peran drainase sangatlah penting, terutama ketika kawasan tersebut berada di daerah dengan curah hujan tinggi.

Untuk perumahan sendiri pengertian drainase menjadi lebih spesifik lagi. Drainase dalam perumahan adalah sebuah sistem yang mengatur jalur keluar masuknya air, baik air bersih maupun kotor agar berada pada jalur yang telah ditentukan.

Sistem drainase yang buruk dan tidak berfungsi dengan baik akan mendatangkan bencana bagi masyarakat disekitarnya

Sistem Drainase adalah 

Drainase sendiri merupakan sebuah konstruksi yang menjadi media untuk mengalirkan air dari satu titik ke titik lain. Karena dinilai sangat penting untuk membantu proses pengaliran air seperti curah hujan agar tidak terjadi genangan bahkan hingga bencana banjir.

Maka sistem drainase banyak digunakan pada beberapa konstruksi bangunan seperti rumah, gedung kantor hingga area perkotaan. 

Selain itu sistem drainase yang tidak ada campur tangan dari manusia adalah terjadi dan terbentuk karena faktor alam dan sebagai contohnya adalah sungai.

Bayangkan saja jika sebuah perkotaan tidak memiliki sistem drainase yang cukup baik. Maka ketika datangnya curah hujan yang cukup tinggi bisa mengakibatkan banjir datang. Bahkan genangan air pada area tertentu akan sulit kering jika tanpa bantuan dari sistem drainase. 

Selain itu drainase juga bisa membantu mengalirkan air ke area badan air terdekat. Sistem drainase bisa dikatakan baik apabila bisa berhubungan secara sistematik antara satu dengan yang lainnya, yang bertujuan agar air mengalir atau berjalan dengan baik.

Setelah mengetahui jenis-jenis drainase, kita harus mengetahui tujuan drainase. Drainase memiliki tujuan penting dalam pembangunannya yaitu untuk mengurangi dan membuang kelebihan air dari suatu kawasan agar lahan tersebut bisa berfungsi secara optimal sesuai dengan kegunaannya. 

Sistem ini juga dapat mengendalikan erosi tanah serta kerusakan pada jalanan dan bangunan yang ada di sekitarnya. Banjir juga dapat dicegah dengan adanya sistem pengaliran air ini.

Selain itu dapat meminimalkan dampak negatif dari aliran limpasan untuk kualitas air sungai. Mengurangi genangan yang dapat menjadi sarang nyamuk-nyamuk penyebab penyakit juga merupakan fungsi penting adanya drainase. 

Dengan ini kesehatan dan kesejahteraan masyarakat sekitar dapat terjamin

Sistem Drainase Lapangan Sepak Bola 

Olahraga merupakan kegiatan positif di masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani. Salah satu jenis olahraga yang paling popular masyarakat Indonesia adalah sepak bola, baik oleh masyarakat perkotaan maupun pedesaan.

Drainase merupakan sebuah bentuk usaha untuk mengeringkan air hujan yang ada pada suatu wilayah agar tidak menimbulkan genangan yang mengganggu. Sistem drainase pada lapangan sepak bola merupakan aspek penting. 

Oleh karena itu, perlu perhitungan khusus supaya tidak terjadi genangan saat hujan. Sistem drainase yang sering digunakan pada lapangan sepak bola adalah drainase bawah permukaan. Sistem ini dipilih karena air hujan yang turun akan meresap langsung ke dalam tanah. 

Air akan mengalir melalui pipa yang berada di bawah tanah ke tempat pembuangan air. Ketika hujan mengguyur lapangan sepak bola, pemain dapat mengalami kesulitan untuk memaksimalkan pertandingan karena genangan air membuat bola susah bergerak. 

Hujan membuat permukaan lapangan menjadi lebih lembut sehingga dapat mengakibatkan pemain terpeleset

Lapangan sepak bola merupakan sarana terpenting untuk olahraga ini, akan tetapi Lapangan sepak bola di Indonesia pada umumnya sering dihadapkan masalah genangan air pada waktu musim hujan. 

Hal ini sebenarnya dapat diatasi dengan pengaturan sistem drainase yang baik, seperti pemilihan jenis tanah yang memiliki daya serap tinggi, pengaturan sistem drainase bawah permukaan, serta alternatif alternatif lain yang dapat meminimalisasi terjadinya genangan tersebut.

Demikianlah teman-teman pembahasan kita hari ini tentang Sistem Drainase, semoga bermanfaat dan jangan lupa di share ke teman-teman yang lain ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *