Akreditasi Unilak, – Unilak atau yang biasa dikenal juga dengan sebutan Universitas Lancang Kuning merupakan kampus swasta yang terletak di kawasan yang strategis yaitu di jalur tol Pekanbaru-Dumai atau Trans Sumatera.
Kampus Unilak merupakan kampus yang didirikan pada tahun 1982 dibawah naungan Yayasan Pendidikan Raja Ali Haji. Suasana kampusnya sangatlah hijau, asri, dan nyaman dikarenakan berada di jantung Kota Pekanbaru bagian utara.
Sekarang Unilak telah memiliki 9 fakultas dengan 19 program studi S1 dan 2 program studi pascasarjana.
Adapun dari 9 fakultas tersebut terdiri dari fakultas ilmu administrasi, fakultas ekonomi, fakultas teknik, fakultas hukum, fakultas pertanian, fakultas ilmu budaya, fakultas kehutanan, fakultas ilmu komputer, fakultas keguruan ilmu pendidikan dan program pascasarjana.
Perlu Anda ketahui jika ingin kuliah di Unilak, saat ini sumber daya manusia tenaga pengajar Unilak berpendidikan Professor, Doktor dan Magister lulusan perguruan tinggi dalam dan luar negeri.
Dengan kualitas yang teruji tersertifikasi. Mahasiswa Unilak berasal dari Riau dan penjuru tanah air.
Akreditasi Unilak 2022
Saat ini Unilak terakreditasi B, 2 program studi terakreditasi A, 19 program studi terakreditasi B dan program pascasarjana terakreditasi B.
Selain itu, Unilak juga banyak mendapatkan berbagai penghargaan diantaranya kampus berprestasi bidang olahraga oleh KONI Pekanbaru tahun 2019.
Kampus kategori utama bidang penelitian oleh LLDIKTI, penghargaan dari Komisi Informasi Publik provinsi Riau.
Kampus terbanyak penerima beasiswa pemprov. Riau, kampus terbanyak peraih medali emas komnas Jakarta dan Makassar, medali emas Asean university games, juara lomba debat mahasiswa, juara entrepreneurship 2018 LLDIKTI, juara dunia pencak silat Singapura dll.
Unilak juga telah banyak melakukan kerjasama dari 30 lembaga pemerintah dan non pemerintah.
Pembelajaran di Unilak melalui program akademik, karakter, entrepreneur dengan didukung fasilitas penunjang seperti perpustakaan, taman baca, jogging track, masjid, wifi area, tax center, arboretum, balai kesehatan, asrama mahasiswa, canteen center, BI corner, gedung PKM, danau kampus, dan tempat prasarana penunjang olahraga
Akreditasi Jurusan Unila
Anda bisa melihat dengan rinci akreditasi Jurusan Unilak di bawah ini untuk mempermudah Anda menemukan kampus idaman.
Semakin bagus akreditasi, tentunya semakin bagus pelayanan yang diberikan oleh pihak kampus kepada masyarakat kampus. Baik itu dari segi sarana maupun pelayanan prasarana.
Berikut daftar Akreditasi Jurusan dan Program studi Unilak
No | Jenjang Pendidikan | Fakultas | Program Studi | Akreditasi |
---|---|---|---|---|
1 | S1 | Ekonomi | Manajemen | B |
2 | S1 | Ekonomi | Akuntansi | A |
3 | S1 | Hukum | Ilmu Hukum | A |
4 | S1 | Ilmu Administrasi | Ilmu Administrasi Negara | B |
5 | S1 | Ilmu Budaya | Ilmu Perpustakaan | B |
6 | S1 | Ilmu Budaya | Sastra Indonesia | B |
7 | S1 | Ilmu Budaya | Sastra Inggris | B |
8 | S1 | Ilmu Budaya | Sastra Daerah | B |
9 | S1 | Keguruan dan Ilmu Pendidikan | Pendidikan Biologi | B |
10 | S1 | Keguruan dan Ilmu Pendidikan | Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini | B |
11 | S1 | Keguruan dan Ilmu Pendidikan | Pendidikan Bahasa Inggris | B |
12 | S1 | Keguruan dan Ilmu Pendidikan | Pendidikan Khusus/Guru SLB | Baik |
Demikianlah informasi tentang Akreditasi Unilak yang tentunya harus kamu ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat dan terima kasih.